Cara Berbelanja di Jepang | Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang

Cara Berbelanja di Jepang

berikut petunjuk bagi anda yang ingin berbelanja dijepang
cara belanja dijepang
konbini dijepang (petunjuk cara belanja )

Cara Berbelanja

Anda dapat membeli makanan dan kebutuhan lainnya di supermarket dan toko-toko dekat asrama Anda.. Barang-barang berharga murah diiklankan pada selebaran koran, oleh karena itu tanyakan kepada mentor gaya hidup untuk mendapatkan informasi.

Ada supermarket kecil yang buka 24 jam, disebut toko serba ada (“konbini”). Toko ini sangat nyaman apabila Anda tiba-tiba memerlukan sesuatu di malam hari, namun harganya tidak semurah barang-barang di supermarket. Berikut dibawah ini adalah keterangan umum mengenai cara berbelanja:

① Jika tidak diperlukan jangan menyentuh
barang-barang yang dipajang. Jangan sembarangan menyentuh makanan segar, terutama buah-buah lunak.

② Barang-barang yang boleh bebas dicicipi di letakkan diatas piring-piring atau rak-rak sebagai contoh. Jangan makan selain makanan yang memang diperuntukan untuk dicicipi.

③ harga barang-barang ditunjukkan pada label harga: Anda tidak boleh meminta potongan harga.

④ Mencuri adalah sebuah kejahatan, dan sangat dilarang. Seorang pencuri akan ditangkap oleh polisi, dan lebih buruk lagi, orang-orang ini akan dipaksa untuk kembali ke daerah asal mereka.

Pajak  konsumsi

Apabila  Anda  membeli  barang-barang,  maka  Anda  harus  membayar  pajak  konsumsi  sebesar  5%. Harga  yang  dipajang  pada  label  sudah  termasuk  Pajak  konsumsi.

Mesin  Penjual  Otomatis



Di Jepang terdapat Mesin Penjual Otomatis  yang menjual minuman, rokok, minuman beralkohol, seperti bir. Namun demikian, rokok  dan minuman beralkohol secara otomatis akan  berhenti beroperasi pada pukul 23:00. Undang-undang Jepang melarang merokok  dan minum minuman beralkohol bagi orang  berusia di bawah 20 tahun. Undang-undang ini  juga berlaku bagi para pendatang asing.

Ditulis Oleh : Dagangku corps ~Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang

kenshusei magang jepang Anda sedang membaca artikel berjudul Cara Berbelanja di Jepang yang berisi tentang Lowongan | Beasiswa | Magang | Kerja | jepang >> Kenshusei.com Magang Jepang : Anda tidak diijinkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 5:54 PM